2 Pemain Malaysia Terkena Akumulasi Kartu

Selasa, 28 Desember 2010
Berita Sepak Bola Terlengkap mengabarkan berita sepak bola dari berita pemain, hasil dan skor pertandingan, dan berita sepak bola dari liga sepak bola di seluruh dunia. Pada kesempatan kali ini kami akan mengabarkan berita bola dari ajang sepak bola Piala AFF 2010. Jelang laga kedua final Piala AFF 2010 antara Indonesia melawan Malaysia, Indonesia tidak bisa diperkuat oleh Okto Maniani karena terkena akumulasi kartu kuning, begitu halnya dengan tim lawan Malaysia yang juga harus kehilangan dua pemain pilar Amirulhadi Zainal dan Mahalli Jasuli yang juga terkena akumulasi kartu kuning, ini sebuah keuntungan untuk Indonesia, kami juga akan memberikan prediksi pemain kedua tim, berikut berita selengkapnya.

Amirulhadi Zainal Dan Mahalli Jasuli Tidak Bisa Membela Malaysia Pada Final Leg Kedua Melawan Indonesia Karena Akumulasi Kartu Kuning




Tak hanya Indonesia yang kehilangan pemain akibat akumulasi kartu kuning di final kedua Piala AFF 2010, Rabu, 29 Desember 2010. Tim lawan Malaysia bahkan mengalami nasib yang lebih buruk dari tim Garuda.

Di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, malam nanti, timnas harus kehilangan gelandang lincah Oktovianus Maniani. Okto absen usai menerima kartu kuning kedua di final leg pertama Minggu lalu.

Di kubu Malaysia, dua pemainnya juga tidak bisa tampil karena akumulasi kartu. Mereka adalah Amirulhadi Zainal dan Mahalli Jasuli. Kedua pemain ini merupakan andalan pelatih K Rajagobal di laga-laga sebelumnya.

Amirul Hadi merupakan gelandang yang telah memperkuat Malaysia sejak laga pertama di Piala AFF 2010. Sedangkan Mahali Jasuli merupakan pemain yang dipercaya menggantikan peran Mohd Razman Bin Roslan.

Roslan diganti setelah tampil buruk di laga pertama Malaysia lawan Indonesia, 1 Desember 2010 lalu. Jasuli sendiri telah menyumbang satu gol bagi Harimau Malaya saat mengalahkan Laos 6-1 di penyisihan Grup A.

Prediksi Line Up
Indonesia :
Markus Horison (g); Zulkifli Syukur, Maman Abdurahman, Hamka Hamzah, M Nasuha, M Ridwan, Firman Utina, Ahmad Bustomi, Arif Suyono, Christian Gonzales, Irfan Bachdim

Malaysia :
Fahmi Bin Che Mat (g) ; Mohd Fadhli Mohd Shas, Muslim Bin Ahmad, Mohd Razman Bin Roslan, Asraruddin Putra Omar; Kunanlan Subramniam, Safiq Bin Rahim, Amar Rohidan, Amri Bin Yahya; Safee Bin Mohd Sali, Norsharhrul Idlan Talaha.

Demikian berita sepak bola jelang final leg kedua antara Indonesia melawan Malaysia dimana dua pemain Malaysia tidak bisa tampil karena akumulasi kartu kuning.
Dari berita bola lainnya, Ferdinand dukung lewat twitter.

0 komentar:

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))