Uni Emirat Arab Tahan Korut 0-0

Selasa, 11 Januari 2011
Berita Sepakbola Terkini Mengabarkan Berita Terkini Dari Olahraga Sepak Bola, Dari Berita Pemain Bola, Transfer Pemain, Prediksi Pertandingan, Hasil Pertandingan Dari Liga Inggris, Italy, Spanyol, Dan Berita Bola Dari Berita Sepak Bola Dunia Lainnya. Pada kesempatan kali ini kami akan mengabarkan berita sepakbola masih dari ajang Piala Asia 2011. Hasil pertandingan Piala Asia Di grup D antara Uni Emirat Arab melawan Korea Utara berakhir imbang dengan skor kacamata alias 0-0. Sebenarnya Korea Utara dapat memenangkan pertandingan ini karena mendapat hadiah penalti namun sang kapten Hong Yong Jo gagal mengeksekusi penalti tersebut karena bola yang ditendangnya melambung tinngi diatas mistar gawang, dengan hasil yang diperoleh kedua tim ini menempatkan Korea Utara di posisi dua klasmen sementara dan Uni Emirat Arab diposisi ketiga, berikut berita selengkapnya.

Uni Emirat Arab Tahan Korea Utara Di Piala Asia 2011 Dengan Skor 0-0



Tim yang membuat kejutan di Piala Dunia 2010 lalu, Korea Utara, mendapatkan hasil kurang menggembirakan setelah ditahan imbang tanpa gol oleh Uni Emirat Arab [UEA] pada laga perdananya di Grup D Piala Asia 2011 di Stadion Qatar Sports Club, Selasa [11/1] malam WIB.

Dalam pertandingan yang disaksikan sekitar 3.000 penonton itu, Korea Utara mengawali laga dengan bagus. Tekanan demi tekanan diberikan di daerah pertahanan Uni Emirat Arab.

Korea Utara mendapat peluang emas untuk unggul lebih dulu ketika laga baru berjalan delapan menit. Pelanggaran yang dilakukan Hamdan Al Kamali terhadap striker Jong Tae-se di kotak terlarang membuahkan hadiah penalti.

Kapten tim Hong Yong Jo dipercaya sebagai algojo penalti. Namun tendangannya masih melambung di atas mistar gawang, sehingga membuang peluang bagi Korea Utara untuk unggul lebih dulu.

Korea Utara masih berusaha mencari gol cepat setelah kegagalan penalti itu. Jong Tae-se beberapa kali mengancam pertahanan UEA. Namun tidak satupun yang menghasilkan gol.

Di lain sisi, kegagalan Korea Utara mengeksekusi penalti menumbuhkan kepercayaan diri pemain UEA. Perlahan-lahan, tim dari jazirah Arab itu mulai memperbaiki performanya, dan menguasai permainan.

Pergerakan dan visi permainan Subait Khater membuat pertahanan Korea Utara menjadi panik. Umpan Khater kepada Ismail Matar memaksa Myong-Guk Ri melakukan penyelamatan gemilang di menit ke-23. Dua menit kemudian, tandukan Al Kamali melambung di atas mistar gawang.

Permainan agresif UEA juga memaksa Korea Utara tidak bisa melakukan serangan balik. Sejumlah peluang diperoleh UEA, namun selalu terbuang percuma. Skor imbang bertahan hingga 45 menit pertama.

Pelatih Korea Utara Tong Sop Jo menarik keluar Hong untuk menghidupkan permainan tim besutannya. Kendati demikian, upaya itu tidak membuahkan hasil. Korea Utara tetap mendapat tekanan dari pemain UEA.

UEA terus memberikan tekanan ke pertahanan Korea Utara. Namun, permainan agresif itu juga belum bisa mengubah papan skor. Tendangan bek kanan Khalid Sebil melambung di atas mistar gawang.

15 menit menjelang pertandingan berakhir, Myong Guk Ri harus dua kali melakukan penyelamatan gemilang untuk membendung peluang yang diperoleh Ismail Al Hammadi dan Saeed Al Kathiri. Hingga pertandingan usai, skor imbang tanpa gol tetap bertahan.

Demikian berita sepak bola dari ajang sepakbola Piala Asia 2010 dimana UAE(Uni Emirat Arab) bermain imbang 0-0 melawan Korea Utara.
Dari berita bola lainnya, Irak Takluk 1-2 atas Iran.

0 komentar:

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))