Guardiola Waspadai Real Madrid

Senin, 21 Februari 2011
Pelatih Barcelona Pep Guardiola mengaku terus mewapadai rival abadinya Real Madrid. Meski kini Barca menduduki posisi pertama di Klasmen sementara La Liga Spanyol dan unggul lima poin dari Madrid tidak membuat pelatih yang memberikan banyak gelar untuk Barcelona ini merasa lega, menyusul kebangkitan dan permainan konsisten dari rivalnya tersebut. Mari kita simak berita selengkapnya hanya di Berita Sepak Bola Terlengkap.

Pelatih Barcelona Pep Guardiola Mengaku Terus Mewaspadai Rivalnya Real Madrid



Keunggulan lima angka dari Real Madrid tidak membuat pelatih Josep Guardiola lega. Ia menilai jarak angka tersebut tidak cukup baik untuk mengamankan peluang Barcelona mempertahankan gelar juara musim ini.

Usai menundukkan Atletic Bilbao 2-1 dinihari tadi, Guardiola pun menyatakan rasa puasnya bisa kembali menjaga jarak lima angka setelah sehari sebelumnya Real Madrid bisa memangkas selisih angka menjadi dua poin.

"Untuk bisa unggul lima angka dari Real Madrid adalah sukses total," kata Guardiola, Senin (21/2).

"Mereka adalah tim yang bagus dan mereka punya pelatih yang tak pernah kalah di setiap laga kandang mereka selama sembilan tahun."

"Bagi saya, tak ada tim yang lebih baik dari mereka di Eropa," tandasnya.

Guardiola juga menyanggah jika Barcelona bisa meraih kemenangan dengan mudah di setiap tahunnya.

"Setiap tahun mencari kemenangan semakin sulit dilakukan. Anda tentunya tidak melihat petenis Rafael Nadal bisa menundukkan Roger Federer 6-0 6-1 6-0, atau seperti Anda tak pernah melihat Chicago Bulls menang mudah ketika Michael Jordan masih bermain. Kadang mereka menang dengan tembakan terakhir di setiap pertandingan," ujar Guardiola.

Demikian berita sepakbola dari pelatih Barcelona Pep Guardiola yang mengaku terus mewaspadai rivalnya Real Madrid.
Baca juga berita bola lainnya dari Gattuso Dijatuhi Sanksi Lima Laga.

0 komentar:

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))