Chelsea Imbang Lawan Villa

Minggu, 02 Januari 2011
Berita Sepak Bola Terlengkap mengabarkan berita sepak bola dari berita pemain, hasil dan skor pertandingan, dan berita sepak bola dari liga sepak bola di seluruh dunia. Pada kesempatan kali ini kami akan mengabarkan berita bola dari hasil pertandingan liga sepak bola Primer Inggris antara Chelsea melawan Aston Villa. Bermain dihadapan pendukungnya sendiri di Stamford Bridge, Chelsea gagal memetik poin penuh karena hanya bermain imbang 3-3 melawan Aston Villa. The Blues sempat memimpin 1-0 lewat gol penalti Frank Lampard, dan disamakan oleh Young. Pada menit ke 47 Emile Heskey membalikkan keadaan menjadi 1-2, dan Chelsea dapat membalikkan keadaan lagi menjadi 3-2 lewat gol Drogba dan Terry, namun tiga menit sebelum bubar Ciaran Clark menggagalkan kemenangan Chelsea lewat tandukannya, berikut berita selengkapnya.

Gol Ciaran Clark Pada Menit Ke 92 Gagalkan Kemenangan Chelsea



Chelsea ternyata masih belum mampu tampil konsisten untuk kembali ke jalur positif dalam perburuan gelar juara Liga Primer Inggris. Setelah mengakhiri enam laga tanpa kemenangan berkat tripoin atas Bolton Wanderers di tengah pekan, tim asuhan Carlo Ancelotti kembali tertahan.

Kali ini giliran Aston Villa yang mengimbangi The Blues 3-3 di Stamford Bridge. Sempat membalikkan ketinggalan lewat Didier Drogba dan John Terry di sepuluh menit terakhir, True Blue-ers harus rela melihat gawang tim kesayangannya dijebol bek Villa, Ciaran Clark, di masa injruy time.

Dalam pertandingan ini, Carletto hanya mengganti dua pemain dari starting XI Chelsea kala mengempaskan Bolton. Bek belia berusia 19 tahun, Jeffrey Bruma, melakukan debutnya bagi Chelski di Liga Primer sebagai tandem John Terry di lini belakang guna mengisi tempat Bransilav Ivanovic yang harus absen karena skorsing. Sementara sisi bek kanan diisi Paulo Ferreira menggantikan Jose Bosingwa yang disimpan di bench.

Meski tuan rumah lebih banyak menguasai bola di menit-menit awal pertandingan, justru Villa yang memperoleh peluang pertama. Di menit ke-4, tendangan Gabriel Agbonlahor menerima umpan Emile Heskey masih meleset tipis di samping gawang Petr Cech. Semenit berselang, giliran Chelsea yang mengancam, tapi usaha Florent Malouda masih bisa diantisipasi Brad Friedel dan hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Di menit ke-14, Villa memperoleh peluang melalui Ashley Young. Ia tampaknya berusaha melayangkan umpan silang, tapi bola mengarah ke gawang Cech dan harus diselamatkan oleh kiper timnas Republik Ceko itu. Lima menit kemudian, lagi-lagi The Blues ganti mengancam. Crossing matang Nicolas Anelka disambut kepala Malouda, tapi sundulannya masih melebar.

Pada menit ke-21, wasit Lee Mason memberikan tendangan penalti bagi Chelsea setelah menganggap James Collins menjatuhkan Malouda di kotak terlarang. Selain kartu kuning untuk Collins yang melakukan pelanggaran, sang wasit juga memberikan kartu berwarna sama untuk Friedel yang memprotes keras keputusannya. Chelsea unggul 1-0 setelah Frank Lampard mengonversi penalti dengan baik.

Di menit ke-38, Richard Dunne memperoleh peluang emas untuk menyamakan kedudukan bagi Villa. Tapi tendangannya masih melambung tinggi di atas gawang Cech. Dua menit kemudian, pasukan Gerard Houllier mendapatkan hadiah penalti setelah Michael Essien melanggar Nigel Reo-Cooker. Skor berubah menjadi 1-1 setelah Young sukses menjadi algojo.

The Villans membuat pendukung Chelsea terdiam di awal babak kedua. Pada menit ke-47, sundulan Heskey memanfaatkan crossing Downing merobek gawang Cech sekaligus membuat tim tamu memimpin 2-1.

Pada menit ke-63, Friedel melakukan penyelamatan brilian terhadap tendangan setengah voli dari Lampard. The Pensioners, yang gagal memupus ketertinggalan, semakin bernafsu dan mendominasi alur penyerangan.

Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta di menit ke-83 lewat Didier Drogba. Memanfaatkan kemelut di depan gawang Villa, striker asal Pantai Gading ini berhasil melesakkan bola melewati hadangan Friedel dan sejumlah pemain Villa yang bertumpuk di kotak penalti.

John Terry membuat suporter Chelsea semakin bersorak setelah membalikkan keadaan menjadi 3-2 semenit sebelum waktu normal berakhir. Sayang, dua menit memasuki masa injury time, gawang Petr Cech kebobolan untuk yang ketiga kalinya lewat heading Ciaran Clark yang memanfaatkan crossing Mark Albrighton.

Tipisnya waktu tambahan yang tersisa membuat Chelsea tak mampu mengamankan kemenangan. The Blues pun gagal menggeser Tottenham Hotspur yang merebut posisi empat besar sehari sebelumnya, sementara Villa masih tertahan di posisi 15.

Demikian berita sepak bola dari hasil Liga Inggris antara Chelsea melawan Aston Villa yang berakhir imbang dengan skor 3-3.
Dari berita bola lainnya, Usai Piala AFF Markus Bulan Madu.

0 komentar:

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))